KaltimNews. Id, Kaltim | Kepala Seksi Penerangan Hukum (Kasie Penkum) Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kalimantan Timur, Toni Yuswanto, SH., MH., menerima kunjungan sejumlah wartawan dari Kabupaten Berau di kantornya yang berlokasi di Jalan Bung Tomo No. 105, Kota Samarinda, Jumat (17/1/2025). Pertemuan ini bertujuan untuk memperkuat sinergitas antara Kejaksaan dengan media sesuai tugas pokok dan fungsi (tupoksi) masing-masing.
Dalam suasana penuh keakraban, Toni Yuswanto menegaskan pentingnya kolaborasi antara Kejaksaan dan wartawan. Ia menyebutkan bahwa media memiliki peran vital dalam mendukung kinerja Kejaksaan, khususnya dalam membangun citra positif dan menyampaikan informasi kepada masyarakat. “Wartawan adalah mitra utama kami. Kami membutuhkan peran media untuk mempublikasikan kinerja kami sebagai penegak hukum, sehingga masyarakat dapat mengetahui upaya yang telah dilakukan oleh Kejaksaan,” ujar Toni Yuswanto.
Toni juga mengingatkan bahwa hubungan antara Kejaksaan dan media harus dilandasi profesionalisme dan pemahaman tupoksi masing-masing. Menurutnya, sinergitas yang baik dapat membantu menciptakan transparansi dan akuntabilitas dalam pelaksanaan tugas Kejaksaan.
Di sisi lain, para wartawan dari Berau menyampaikan apresiasi atas sambutan hangat yang diberikan oleh Kasie Penkum Kejati Kaltim. Mereka menilai pertemuan ini sebagai langkah positif untuk memperkuat hubungan kerja sama, terutama dalam publikasi dan penyebaran informasi terkait isu-isu hukum di Kalimantan Timur.
Pertemuan ini juga dimanfaatkan untuk bertukar informasi dan pandangan terkait dinamika yang terjadi di daerah. Toni Yuswanto menyatakan komitmennya untuk selalu membuka diri terhadap masukan dari wartawan. “Kami terbuka menerima saran dan kritik yang konstruktif dari media demi kemajuan korps Adhyaksa. Wartawan juga dapat berperan sebagai pengawas eksternal terhadap kinerja kami, agar ke depannya lebih baik lagi,” tambahnya.
Ia berharap sinergitas yang selama ini telah terjalin dengan baik antara Kejaksaan dan media dapat terus ditingkatkan. “Melalui kerja sama ini, kami optimis publikasi dan penyampaian informasi kepada masyarakat dapat lebih efektif dan bermanfaat,” tutupnya.
Pertemuan diakhiri dengan harapan bersama untuk terus menjaga hubungan harmonis antara Kejaksaan dan wartawan demi kepentingan masyarakat luas. (*).
Marihot.